Apakah Anda sedang mencari kacamata anti radiasi untuk menunjang aktivitas setiap hari? Ya, saat ini aksesori tersebut dapat dikatakan sebagai kebutuhan karena semakin banyak kegiatan yang harus dilakukan secara online. Mau tidak mau Anda harus berhadapan dengan laptop, komputer, atau smartphone dalam waktu yang lama untuk bekerja, mengikuti seminar, ataupun mendampingi anak belajar daring. Namun, kacamata yang terdapat di pasaran saat ini bukan semuanya kacamata anti radiasi asli. Agar tidak tertipu, kenali ciri kacamata anti radiasi sebelum Anda membelinya.
Cek Keaslian Kacamata dengan Cara Ini
Kacamata anti radiasi merupakan kacamata yang didesain khusus untuk menangkal sinar radiasi yang berbahaya bagi mata seperti sinar matahari dan pancaran sinar dari layar perangkat elektronik.
Sekilas, tampilan kacamata ini tidak berbeda dengan kacamata biasa. Akan tetapi, ada ciri khusus yang dapat Anda perhatikan untuk mengetahui apakah kacamata tersebut anti radiasi atau tidak.
Beberapa ciri kacamata anti radiasi asli yaitu:
- Menggunakan lensa anti-reflective yang mampu mengurangi paparan sinar dari layar.
- Lensanya dapat meningkatkan ketajaman karena mempunyai lapisan tertentu.
- Terdapat fitur tint yang dapat menyering spektrum cahaya yang berbahaya bagi mata.
Untuk menguji keasliannya kacamata anti radiasi dapat dites dengan alat berupa sinar laser dan kertas khusus. Ketika sinar ditembuskan pada lensa kacamata dengan lapisan anti radiasi, hasilnya tidak akan meninggalkan jejak pada kertas. Sedangkan tanpa lensa anti radiasi, sinar tersebut akan meninggalkan bekas pada kertas. Karena teruji mampu menahan sinar, kacamata ini dapat menghalangi masuknya radiasi sinar biru dan ultraviolet ke dalam mata.
Ciri kacamata anti radiasi komputer lainnya ialah untuk membelinya Anda tidak memerlukan resep berdasarkan hasil periksa mata dari dokter. Jadi, tidak harus melakukan tes mata sebelum membelinya.
Kacamata Anti Radiasi G-Tren
Kacamata anti radiasi ini dapat mencegah digital eye strain atau mata lelah dan penglihatan kurang fokus karena terpapar sinar layar monitor terlalu lama. Jika setelah dipakai tidak memberikan efek apa pun, bisa jadi itulah salah satu ciri kacamata anti radiasi palsu.
Dibandingkan kacamata anti radiasi biasa di pasaran, kacamata G-Tren memiliki keunggulan lain yaitu material anti radiasinya menyatu dengan lensa. Maka, walaupun sering dilap atau bahkan tergores, bahan anti radiasinya tidak akan rusak. Tak hanya itu, meskipun telah dipakai dalam waktu lama, lensa masih terlihat jernih dan tidak buram.
Kacamata anti radiasi G-Tren juga hadir dalam model yang bervariasi baik warna maupun bentuk lensanya. Tersedia pilihan frame untuk lensa besar, kecil, dan oval. Sementara warnanya ditawarkan dalam varian hitam, hitam doff, dan cokelat botol.
Dengan pilihan model yang beragam, Anda dapat memilih mana yang paling sesuai dengan bentuk wajah dan gaya yang Anda inginkan.
Tak hanya untuk dewasa, kacamata ini juga cocok untuk dipakai oleh anak-anak. Apalagi saat ini aktivitas anak di depan layar pun cukup tinggi, baik untuk kegiatan belajar daring ataupun bermain.
Jadi, untuk saat ini sudah semestinya kacamata anti radiasi menjadi aksesori yang wajib dimiliki. Meski demikian, penting untuk mengetahui ciri kacamata anti radiasi agar tidak salah membeli. Pilihlah yang sudah terjamin asli dan berkualitas yaitu kacamata anti radiasi dari G-Tren. Untuk pertanyaan ataupun pemesanan kacamata ini, silakan hubungi kami. Jangan ragu bertindak sekarang demi kesehatan mata Anda kini dan nanti.
Klik tombol WA untuk mendapatkan penawaran harga terbaik hari ini :